Seperti halnya pergantian cuaca yang sering tak menentu, dapat menimbulkan berbagai macam penyakit contohnya batuk. Namun dalam hal pengobatannya, obat-obatan tidak selalu ampuh untuk dapat cepat menyembuhkan penyakit batuk. Berikut cara mengobati batuk secara alami :
Menggunakan campuran madu dan lemon :
Campurkan 1 sendok teh madu, dan 1-2 sendok teh sari lemon ke dalam segelas air hangat. Minumlah minimal sehari 1 kali sampai batuk benar-benar pergi.
Teh Jahe :
Sediakan 2-3 irisan jahe yang sudah dicuci bersih, lalu celupkan pada segelas teh hangat. Baik diminum 3 kali dalam sehari.
Campuran kunyit, Jahe dan Madu :
Tumbuk kunyit, lalu masukkan 1-2 sendok teh tumbukan jahe tadi ke dalam segelas susu. Lebih nikmat bila ditambahkan madu secukupnya.
Daun kemangi :
Sediakan 1-2 gelas air putih, dan 2-3 helai daun kemangi lalu campurkan. Rebus campuran tadi, lalu minum.
Daun Bawang Putih, Jahe, Lidah Buaya dan Cengkeh :
Siapkan 2-3 batang daun bawang putih - 10 gr jahe - 90 gr daging daun lidah buaya - 5 butir cengkeh. Rebus dengan 600 cc air hingga tersisa 200 cc, saring dan airnya diminum. Lakukan 1 kali sehari
Sekian cara mengobati batuk secara alami dari saya. Pilih ramuan alami diatas yang menurut Anda mudah dan cocok untuk mengobati penyakit batuk Anda."
"*Hasil Copas dari Info kesehatan dunia*
Yono Brahmantoro
Tidak ada komentar:
Posting Komentar