== Terusan MTSC ==
Dearest Sahabat Super Member yang hatinya baik,
Salam super,
Semoga email ini hadir dan menjumpai seluruh keluarga besar MTSC senantiasa berada dalam kedamaian dan kesyukuran.
Untuk menambah semangat kita di hari Senin yang bersemangat ini, ijinkan kami berbagi nasehat Super dari Pak Mario, yang disarikan dari program MTGW - The Power of Kepepet, sebagai penikmatan kita semua :
--------------
Sahabat saya yang baik hatinya,
Bukan yang terjadi kepada Anda yang mengerdilkan atau menghebatkan kehidupan, tapi apa yang Anda lakukan karena yang terjadi itu.
Bukan jumlah atau besarnya masalah yang penting, tapi kualitas dari reaksi Anda terhadap masalah itu.
Hindari masalah yang tidak perlu.
Jadilah orang yang masalah-masalahnya membesarkan, bukan yang membuktikan kecilnya pribadi.
Jangan lagi memikirkan tindakan yang lebih baik, jika Anda sedang melakukan satu-satunya hal yang bisa Anda lakukan.
Jika Anda ingin kaya, banyaklah melayani.
Jika Anda ingin untung, banyak-banyaklah menguntungkan orang lain.
Tetapkanlah batas waktu bagi pencapaian-pencapaian Anda. Lalu segeralah memulai.
Batas waktu dibuat bukan untuk dicapai, tapi agar Anda memulai, dan mencapai hasilnya se-awal mungkin.
Jangan katakan 'Tidak semudah itu' jika ada orang biasa yang telah mampu melakukannya, dan sukses.
Dan jangan katakan 'Bicara lebih mudah daripada melakukan' jika kita tipe yang hanya mengeluh dan tidak bersegera.
Jangan menyalahkan orang lain yang sukses, seperti meminta pertanggung-jawaban mereka atas kelemahan kita.
Lakukanlah yang bisa Anda lakukan, agar Tuhan melakukan yang tidak bisa Anda lakukan.
Bersegeralah seperti Anda sedang terancam.
Mario Teguh Loving you all as always
MTGW THE POWER OF KEPEPET
------------------
Demikian super nasehat Pak Mario ini, dan mudah-mudahan kita dapat bersegera dalam melaksanakan setiap rencana, impian dan harapan kita, hingga dapat mewujud nyata dalam kehidupan kita.
Terima kasih dan salam super,
Elisa Christanto
MTSC Senior Moderator | MTSuperClub | Personal Development | Serpong
Tidak ada komentar:
Posting Komentar