Welcome

Selamat datang di blog kami, lewat blog ini saya ingin berbagi berbagai kisah, cerita, maupun saduran dari berberapa milis . Juga beberapa info menarik seputar si "Kulit Bundar" , yang jelas isinya di jamin memberi inspirasi buat kita semua. Akhirnya selamat membaca dan mengambil hikmah yang terkandung didalamnya.

Senin, 16 Juli 2012

Pulau Merah




Pulau Merah Terletak di Pesisir selatan Banyuwangi, Tepatnya di Desa Sumberagung, Kecamatan Pesanggaran, Kabupaten Banyuwangi. Kalau dari Kota Banyuwangi kurang lebih 60km ke arah selatan, dengan wahtu tempuh kurang lebih 1 jam dengan kendaraan Pribadi. Kalau menggunakan angkutan Umum Bisa lebih lama lagi.


Pulau Merah dahulunya adalah sebuah Bukit Gersang yang berada di tengah-tengah pantai, sehingga dari kejauhan tampak seperti pulau yang berwarna kemerahan. Pantai yang ada disekitar Bukit Tersebut terkenal sebagai Pantai Pulau Merah.


Pantai Pulau Merah Banyak dikunjungi wisatawan, terutama wisatawan lokal. Apalagi di hari Libur, pantai ini depenuhi dengan warga sekitar yang sedang menikmati pemandangan di Pulau ini. Namun saat ini Tempat ini juga sering dikunjungi Tamu Asing, terutama karena disekitar tempat ini sedang digarap sebuah Proyek Penambangan. Sehingga mendatangkan beberapa Tenaga Ahli dari Luar Negeri.


Sekitar 3km dari tempat ini ada tempat ada sebuah Tempat Pelelangan Ikan, Jadi seandainya kita pingin bakar-bakar ikan segar di tepi pantai dijamin asyik banget. Jadi seandainya ke Banyuwangi Jangan Lupakan untuk mampir berkunjung di Pulau Merah.




Best Regards
Yono Brahmantoro

Tidak ada komentar:

Posting Komentar